Penelitian Dosen

  • PENELITIAN DOSEN DAN MAHASISWA STT KAO

EFEKTIVITAS STRATEGI PEMBELAJARAN INKUIRI PADA MATA KULIAH PSIKOLOGI UMUM DI SEKOLAH TINGGI TEOLOGI KRISTUS ALFA OMEGA SEMARANG TAHUN AJAR 2020/2021

Penelitian Efektivitas Strategi Pembelajaran Inkuiri Pada Mata Kuliah Psikologi Umum Di Sekolah Tinggi Teologi Kristus Alfa Omega Semarang Tahun Ajar 2020/2021 bertujuan untuk untuk mendeskripsikan seberapa efektif strategi pembelajaran inkuiri pada mata Kuliah Psikologi Umum di STT KAO sehingga kualitas pembelajaran bisa ditingkatkan karena menurut para ahli starategi pembelajaran inkuiri adalah salah satu strategi pembelajaran yang dapat meningkatkan keaktifan dan kemampuan peserta didik dalam ranah kognitif, afektif dan psikomotorik. Adapun metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah Kuantitaif dengan jenis Deskriptif.

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan maka Efektivitas Strategi Pembelajaran Inkuiri Pada Mata Kuliah Psikologi Umum Di Sekolah Tinggi Teologi Kristus Alfa Omega Semarang Tahun Ajar 2020/2021 tidak berada pada kategori tinggi karena Ha diterima dan Ho ditolak. Hal ini dibuktikan dengan harga t hitung lebih besar dari harga t tabel yaitu 7,6 > 1,729, dimana  artinya hipotesis penelitian ini tidak terbukti.