Olahraga dan Seni

OLAH RAGA BOLA VOLI

Selain melakukan kegiatan akademis seperti perkuliahan, mahasiswa juga melakukan kegiatan olahraga. Kegiatan olah raga dinilai penting karena hal ini dapat menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Terlebih di masa Pandemi Covid-19 ini, berolah raga secara rutin telah menjadi sebuah keharusan yang tidak boleh ditawar.

STT Kristus Alfa Omega menyediakan sarana olah raga bagi mahasiswa. Salah satunya adalah olah raga bola voli. Lapangan Bola Voli ini terletak di depan gedung utama STT KAO. Mahasiswa sering memanfaatkan fasilitas ini untuk berolahraga bersama. Olah raga ini biasanya dilakukan di sore hari selepas mereka melakukan perkuliahan.

Selain menjadi sarana berolahraga, di lapangan voli ini juga sering digunakan untuk sarana bersosialisasi antar mahasiswa. Kegiatan olah raga ini terbukti dapat menghilangkan kejenuhan mahasiswa serta menjadi sarana refreshing untuk melepas penat dari segala kegiatan yang dilakukan di sepanjang hari.